Pemimpin Dunia yang Terinfeksi Virus Covid-19

Pemimpin Dunia yang Terinfeksi Virus Covid-19 – Setelah melewati beberapa tahap proses dalam penyaringan,akhirnya kami dapat menyempurnakan artikel yang sudah kami kumpulkan dengan data-data dari sumber yang terpercaya mengenai pemimpin dunia yang etrinfeksi virus covid-19.

Pemimpin Dunia yang Terinfeksi Virus Covid-19

Dunia kini masih fokus menghadapi virus Corona Covid-19 sejak awal tahun 2020. Sederet kasus terus diupdate terkait kematian, kesembuhan dan orang-orang yang positif terpapat virus pandemi ini.

Hampir seluruh pemimpin dunia kini tengah berfokus melindungi warga negaranya dari virus pandemi ini. Namun rupanya virus ini tak hanya menyerang masyarakat biasa. Sederet pemimpin dunia juga dikabarkan terjangkit virus yang masih menunggu vaksin ini.

Terbaru, Presiden Amerika Serikat yakni Donald Trump dan istrinya Melania Trump. Keduanya menyatakan positif Corona Covid-19 lewat cuitan akun Twitter milik Donald Trump.

Sebelum presiden Amerika Serikat berusia 74 tahun itu dinyatakan positif, sederet pemimpin dunia sudah terlebih dahulu diwartakan terpapar Covid-19.

1. Donald Trump, Presiden Amerika Serikat
Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump dinyatakan terjangkit virus corona covid-19. Tidak hanya Donald Trump, sang istri, Melania juga terpapar wabah yang pertama kali ditemukan di Wuhan, China itu. Donald Trump mengumumkan dirinya positif virus corona covid-19 melalui akun Twitter pribadi pada Kamis (1/10/2020) atau Jumat siang WIB.

“Saya dinyatakan positif covid-19. Kami akan segera memulai proses karantina dan pemulihan. Kami akan melewati ini bersama. Ibu Negara dan saya sedang menunggu hasil tes kami. Sementara itu, kami akan memulai proses karantina kami” cuitnya.

Dirinya diketahui tertular dari penasihat utamanya, Hope Hicks yang sudah terkonfirmasi lebih dahulu terpapar Covid-19. Dia adalah pejabat Gedung Putih terdekat dengan Trump yang dinyatakan positif terkena virus.

2. Boris Johnson, Perdana Menteri Inggris
Perdana Menteri Inggris Boris Johnson dinyatakan positif Virus Corona COVID-19 yang ia nyatakan lewat akun Twitter. Ia menjadi pemimpin negara besar pertama yang positif mengidap virus ini.

“Selama 24 jam terakhir saya merasakan gejala-gejala ringan dan mendapat hasil tes positif Virus Corona. Saya sekarang mengisolasi diri sendiri, tetapi saya akan terus memimpin respons pemerintah lewat konferensi video untuk melawan virus ini,” ujar PM Johnson, Jumat (27/3/2020).

“Bersama-sama kita akan mengalahkan ini,” lanjutnya. Di Twitter, ia juga meminta agar masyarakat bisa patuh terhadap kebijakan pemerintah terkait Virus Corona agar situasi epidemi bisa cepat dilalui.

Baca Juga:Presiden Isreal Ancam Indonesia Menjadi Palestina

3. Pangeran Charles
Setelah menjalani pemeriksaan pada Rabu (25/3/2020), Pangeran Charles dinyatakan positif Corona Covid-19. Kondisi Pangeran Charles dikabarkan baik dengan mengidap gejala ringan. Sementara sang istri, Camilla, dinyatakan negatif COVID-19.

Keduanya kini diketahui melanjutkan proses isolasi di Skotlandia setelah kasus positif virus SARS-Cov-2 yang terkonfirmasi di Inggris melonjak lebih dari 8.000 kasus. Sedangkan, Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip telah diungsikan ke Kastil Windsor. Kondisi kesehatan dan usia lanjut menjadi alasan pemindahan mereka dari Istana Buckingham di London.